Archive for July 2012

PETAKA ITU BERNAMA PACARAN

Monday, July 2, 2012
Posted by Ridwan

Saya sebagai penulis di Ridwan Blog ingin memberi sedikit tulisan yang bersifat religius mungkin tulisan ini dapat memberikan pelajaran buat kalian. Artikel ini dapat di copy buat anda yang ingin menjadikan artikel ini sebagai bahan bacaan anda, langsung aja kita simak pesan yang terkandung dalam tulisan berikut, Selamat membaca J

Sekiranya manusia mau menengok siklus kehidupannya dari mulai setetes nuthfah (air mani) hingga tua dan akhirnya meninggal dunia, ia akan merasa bahwa dirinya adalah makhluk yang hina dan lemah. Semua kecantikan kiranya berasal dari nuthfah hina tersebut dan segala ketampanan kiranya hanya beberapa tahun dari masa muda yang kemudian akan keriput dan binasa. Namun orang-orang menyangka, bahwa masa yang mereka namakan sebagai masa terindah dalam hidupnya, adalah masa istimewa yang saying kalau didiamkan begitu saja dengan kekangan aturan agama, bagi laki-laki masa itu adalah masa mencari pasangan sementaranya ( PACAR ), dan bagi seorang gadis masa itu adalah masa untuk membuat semua orang terkesima dengan kecantikannya.

Dengarkan dan berfikir jernihlah wahai sahabat Ridwan Blog, Kenapa Agama Islam yang kita anut ini sangat membatasi pergaulan antara laki-laki dan wanita? Tahukah Anda? Karena semua keinginan laki-laki kepada wanita dan pujian-pujian gombal mereka kepada pasangannya hanya untuk ssampai kepada satu titik di mana seorang wanita harus memberikan kehormatanya. Jika cinta yang mereka ukir sebelum pernikahan, maka yang tinggal hanyalah penyesalan. Waktu tidaklah bisa di rayu untuk berputar kembali ke masa lalu sehingga dirinya menjadi sosok yang masih suci dan belum ternodai. Hingga kebencian menghantui si bunga yang telah layu, karena si kumbang belang telah menghisap kehormatannya secara haram.

Sebagaimana banyak juga orang menyangka bahwa pacaran adalah hal yang mutlak sebelum menjalani pernikahan, karena ia adalah masa penjajakan guna mencari partner yang ideal dan serasi bagi masing-masing pihak, hanya teknisnya saja yang perlu di perhatikan dan di control adar tidak kebablasan. Tapi dalam kenyataannya, masa penjajakan ini tidak lebih dimanfaatkan sebagai pengumbaran nafsu syahwat semata, bukan bertujuan secepatnya untuk melaksanakan pernikahan. Oleh karena itu, saya pastikan bahwa semua cinta yang mereka namakan dengan pacaran adalah haram apa pun alas an dan bagaimana pun teknisnya, karena Allah SWT Berfirman dalam surat al-isra’ ayat:32 yang berarti:
“dan janganlah kamu mendekati zina; sesungguhnya zina itu adalah suatu perbuatan yang keji dan suatu jalan yang buruk.(QS. Al-isra’ [17]:32)”

Pintu apakah yang lebih lebar dan paling dekat dengan ruang perzinahan melebihi pintu pacaran ?! Kalaulah kita ibaratkan Zina adalah sebuah ruangan yang memiliki banyak pintu yang berlapis-lapis, maka orang yang berpacaran adalah orang yang telah memiliki semua kuncinya.
Welcome to My Blog

Popular Post

Recent Post


Klik Like yah..?

IKLAN

Total Pageviews

- Copyright © .::Ridwan Yang Punya Blog::. Powered by Blogger - Designed by Ridwan Blog's -